Rabu, 06 Oktober 2010

MEMOTRET SILUET


Siluet adalah foto dengan obyek utama gelap total dengan background yang terang, sehingga yang terlihat adalah bentuk dari obyek utama yang kita potret.
Memotret siluet tak sesulit yang kita bayangkan , tapi dibalik itu semua kita harus tau cara-cara nya untuk memotret siluet. Beberapa cara untuk memotret siluet sebagai berikut :

1. matikan flash
Untuk menghasilkan objek utama yang gelap sedangkan background nya terang, flash pada kamera harus kita matikan.

2. Pencahayaan (backlight)
Penchayaan (backlight) harus lebih terang cahaya nya dbandingkan objek utama nya . contoh jika kita ingin memotret sunset dengan pohon kelapa sebagai objek utama nya. Sumber cahaya sunset lebih terang dbandingkan cahaya yang dipantulkan oleh pohon kelapa nya. Sehingga yang terlihat di kamera nanti adalah foto cahaya sunset yang indah.

3. Ukur eksposur yang tepat
Gunakan manual eskposur. Lakukan pengukuran di daerah background yang paling terang. Ubahlah kombinasi aperture dan shutter speed sesuai dengan hasil metering, terutama pada aperture pastikan di set sesuai keinginan (aperture besar untuk background yang agak kabur dan aperture kecil untuk background yang tajam). Setelah menentukan aperture dan shutter speed yang dipilih, arahkan kamera ke obyek utama. atur komposisi dan atur focus objek utamanya .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar